Secang, 22 November 2024 – Alhamdulillah, sebuah kabar membanggakan datang dari salah satu siswa SMK Al-Qur’an dan Dakwah Alam Secang. Ananda Muhammad Fakhri Abdillah Asdar, asal Parepare, Sulawesi Selatan, berhasil menyelesaikan hafalan Al-Qur’an-nya meskipun tengah menjalani kegiatan Praktek Kerja Lapangan (PKL).
Pencapaian ini menjadi bukti nyata bahwa semangat untuk menghafal Al-Qur’an tetap bisa diwujudkan di tengah kesibukan dan tantangan dunia kerja. Dengan usaha keras dan dukungan dari lingkungan sekitar, Fakhri mampu menyelesaikan hafalan akhir dengan baik. Momentum ini menjadi kebahagiaan tersendiri bagi siswa, guru, dan keluarga besar sekolah.
“Alhamdulillah, meskipun kegiatan majelis kurang maksimal dan jadwal PKL cukup padat, ananda Fakhri tetap semangat menyelesaikan hafalannya. Semoga ilmu yang diraih ini menjadi berkah dan bermanfaat,” ujar salah satu guru pembimbing.
SMK Al-Qur’an dan Dakwah Alam Secang tidak hanya menitikberatkan pendidikan akademik dan keterampilan vokasi tetapi juga berkomitmen kuat dalam membentuk generasi penghafal Al-Qur’an. Program seperti ini diharapkan terus menjadi inspirasi bagi siswa lain untuk selalu berjuang menggapai cita-cita dan mendekatkan diri kepada Allah SWT.
Semoga prestasi ini menjadi amal jariyah bagi Fakhri dan menginspirasi rekan-rekannya untuk mengikuti jejaknya. Barakallahu fiikum!